Merupakan jalur seleksi mahasiswa baru berdasarkan prestasi akademik semester 1 sampai 4 atau Tingkatan Rangking klas X dan XI atau prestasi non akademik (seni/Olah Raga/Penalaran minimal juara III tingkat propinsi saat kelas X dan XI)
1. Program Studi yang ditawarkan:
a. Jalur Akademik:S1 Farmasi, S1 Teknik Kimia, S1 Teknik Industri, S1 Manajemen, S1 Akuntansi, S1 Psikologi
b. Jalur Vokasi:D-IV Analis Kesehatan, D-III Analis Kesehatan, D-III Farmasi, D-III Analis Farmasi & Makanan (Anafarma), D-III Analis Kimia.
Kamis, 14 Februari 2019 Fakultas Psikologi Universitas Setia Budi mengadakan Workshop SKPI yang ke 3. Workshop SKPI untuk mahasiswa Fakultas Psikologi Semester 8 ini digelar di gedung C.3.5 Universitas Setia Budi Mojosongo Surakarta . Pelatihan dengan tema “Deteksi Dini Dan Penanganan penyalahguna NAPZA” ini menghadirkan narasumber dari Universitas Katolik Soegijapranata. Yakni Bapak Indra Dwi Purnomo, S.Psi., M.Psi, Psikolog.
Interview merupakan salah satu metode yang paling akurat dalam peramalan kesuksesan calon pengisi jabatan di posisinya nanti. Untuk itu, pengetahuan dan keterampilan yang komprehensif harus dimiliki oleh pewawancara tentang bagaimana melakukan interview yang efektif. Oleh karena itu Fakultas Psikologi Universitas Setia Budi Surakarta memberikan pembekalan pelatihan bagi mahasiswanya. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan mahasiswa agar dapat melakukan interview yang efektif dengan Metode BEI.
Keterampilan melakukan asesmen adalah salah satu kompetensi konselor di samping menguasai landasan teoretik bimbingan dan konseling, me-nyelenggarakan bimbingan dan konseling yang memandirikan, mengembangkan pribadi dan profesionalitas secara berkelanjutan adalah memahami secara mendalam konseli yang hendak dilayani. Jika konselor tidak mampu memahami secara mendalam konselor yang hendak dilayani, bisa jadi layanan konseling yang diberikan tidak tepat, lantaran tidak didasarkan pada hasil pengukuran yang tepat pula.
Grafologi adalah ilmu yang mempelajari tentang tulisan tangan. Tulisan tangan sama halnya dengan sidik jari, tidak ada dua orang yang memiliki tulisan tangan yang sama. Dari tulisan tangan ini kita bisa mengetahui kepribadian kondisi emosi bahkan kekuatan dan kelemahan seseorang.
Dalam penerapannya grafologi digunakan dalam mengenal kepribadian seseorang, memahami emosi dan karakter seseorang, rekrutmen karyawan dan job profiling, assesmen perkembangan, kasus-kasus klinis, kasus forensik dan assesmen permasalahan siswa (pendidikan). Oleh karena itu, Fakultas Psikologi Universitas Setia Budi Surakarta telah sukses menyelenggarakan workshop grafologi dengan judul: “Handwriting Analysis”.
Workshop Handwriting Analysisi Batch 2 ini diselenggarakan pada tangal 02 Februari 2019 di Amarelo Hotel, Jl. Gatot Subroto No.89-103 Surakarta. Workshop kali ini dibawakan oleh pembicara yang sama dengan pembicara workshop sebelumya di Batch 1 yaitu Siswanto, S.Psi., M.Si., Psikolog Beliau adalah Kadidat Doktor di Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Dosen Magister Profesi Psikologi di UNIKA Soegijapranata Semarang . Selain sebagai pengajar, beliau juga penulis buku Grafologi dan Kesehatan Mental.
Tujuan dari workshop ini adalah memberikan pelatihan grafologi dalam mengembangkan kemampuan memahami kepribadian dan emosi manusia melaui tulisan tangan. Jumlah peserta yang hadir sebanyak 32 orang peserta yang sebagian besar rata-rata adalah profesi psikolog. Kegiatan ini juga didampingi oleh para dosen-dosen tamu psikologi Universitas Setia Budi Surakarta.